Sedia Payung Sebelum Hujan, Sedia Kunci Sepeda Sebelum Sepeda HilangSepeda hilang adalah mimpi buruk setiap riders. Sudah rugi biaya, masih rugi hati karena sepeda yang sudah dirawat sepenuh hati mendadak hilang. Nah, untuk menghindari kemungkinan itu, kita harus mengupayakan keamanan sepeda kita. Bagaimana caranya? usaha pengamanan sepeda bisa kita lakukan dengan pemasangan kunci sepeda. Kunci sepeda atau gembok sepeda adalah aksesoris tambahan yang wajib dimiliki. Kita tidak pernah tahu apa yang terjadi jika kita meninggalkan sepeda tanpa pengaman. Hari sial tidak ada di kalender. Tidak mau kan kalau sepeda kesayanganmu hilang diambil orang? Kunci sepeda bisa dikaitkan pada bagian sepeda dan disambungkan ke tiang, pohon, pagar, dan lain-lain. Kamu juga bisa menggabungkan dua kunci sepeda agar pengamanan lebih maksimal! Berdasarkan tipe pengamanannya, kunci sepeda dibagi jadi dua:1. Kunci sepeda dengan sistem anak kunciSistem kunci tentu lebih cocok bagi kamu yang gampang lupa angka. Kamu bisa dengan mudah membuka kunci sepeda tanpa perlu mengingat kombinasi angka. Sistem pengamanan yang cepat dibuka dan dikunci tentu akan mempersingkat waktu kamu untuk segera melakukan hal lain dan meninggalkan sepeda tanpa was-was. 2. Kunci sepeda dengan sistem kombinasi angkaKunci sepeda dengan sistem kombinasi angka memungkinkan riders untuk tak perlu membawa anak kunci. Riders cukup memasukkan kombinasi angka dan sepeda sudah bisa lepas dari kunci! Beberapa gembok sepeda juga bisa diatur angka kombinasinya sesuka hati, Jadi kamu bisa mengganti kombinasinya secara berkala. Jika kita berbicara tentang bentuknya, kunci sepeda punya tiga tipe:1. Kunci sepeda UBisa dibilang kalau kunci sepeda U ini kunci sepeda paling aman. Hal ini dikarenakan kunci sepeda ini tak mudah tertekuk sehingga sulit untuk membuka kunci ini secara paksa. Akan tetapi ukurannya yang cukup besar dan tak bisa dilipat membuatnya memerlukan banyak tempat jika disimpan di tas. Kunci sepeda U ini paling cocok dipakai ketika kamu akan memarkirkan sepeda pada waktu yang lama. 2. Kunci sepeda kabelJika kamu membutuhkan kunci sepeda untuk kebutuhan pengamanan sepeda sederhana dalam rutinitas komuting, kunci sepeda kabel bisa jadi andalanmu. Kunci sepeda kabel umumnya terbuat dari karet tebal yang ringan dan praktis untuk dibawa kemanapun. 3. Kunci sepeda rantaiKunci sepeda rantai juga bisa jadi pilihan untuk kebutuhan pengamanan sepeda sehari-hari. Tak hanya kuat, namun juga punya berat yang beragam. Kunci sepeda rantai juga tidak mudah dipotong. Tentunya kamu wajib banget mempertimbangkan kunci sepeda rantai buat jadi sobat gowes andalan. Amankan Sepeda Kesayanganmu Pakai Kunci SepedaJaga sepedamu dari tindak pencurian sepeda yang bisa terjadi kapan saja. Kamu bisa mengamankan sepeda dengan pemasangan kunci sepeda atau gembok sepeda yang kamu sukai. Ada banyak pilihan kunci sepeda yang bisa kamu pilih untuk proteksi. Mulai dari kunci sepeda U, kunci sepeda kabel, kunci sepeda rantai, gembok sepeda, kunci sepeda lipat, dan lain-lain. Semua kunci sepeda anti maling ini bisa kamu dapatkan di Rodalink. Rodalink adalah toko perlengkapan sepeda terbesar di Indonesia. Rodalink menawarkan berbagai gembok sepeda anti maling. Harga kunci sepeda yang bervariasi namun tetap terjangkau pastinya bikin gembok sepeda ini wajib kamu bawa pulang. Kualitas kunci sepeda Polygon, kunci sepeda Abus, serta kunci sepeda Entity sudah pasti terbaik dan tahan lama. Rodalink tak cuma menawarkan gembok sepeda, lho! Ada banyak pilihan sepeda, apparel sepeda, aksesoris sepeda, serta suku cadang sepeda yang menunggumu. Promo, diskon, serta kupon yang menarik juga bisa bikin belanjaan kamu makin hemat! Laman Rodalink menyediakan spesifikasi produk, rating, serta komentar pembeli untuk mengenal produk lebih dalam. Kamu juga bisa menanyakan produk pada tim kami untuk pengalaman belanja anti rugi. Kunjungi outlet Rodalink yang tersebar di Indonesia untuk melihat produk secara langsung! Check out kunci sepeda sekarang dan tinggalkan sepedamu tanpa was-was! (Show More)
|